Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

Memasang 'Extension' Google Chrome secara Offline

Extension (Ekstensi-red) pada Google Chrome adalah program yang bisa dibilang cukup kecil yang digunakan untuk menambah keberfungsian browser dari Google ini. Ekstensi dapat berupa Game, aplikasi, maupun tool-tool lain yang mendukung untuk 'berbuat' lebih dari sekadar browser.

Kita bisa memilih ribuan ekstensi di Store, tempat untuk mengunduh ekstensi Google Chrome. Ekstensi dari Store tersebut, hanya bisa dipasang pada Komputer / Laptop yang terhubung dengan internet.

Nah, pada kesempatan kali ini, HDku akan menjelaskan sedikit tentang bagaimana memasang ekstensi Google Chrome secara Offline. Jadi kita bisa membagikannya ke teman-teman kita tanpa harus repot-repot terhubung ke internet.

Berikut penjelasannya.
Sebelumnya, pastikan kita sudah memasang Chrome Extension Downloader pada Google Chrome.
Selanjutnya, buka halaman pasang di Store. Misalnya kita akan mengunduh ekstensi game Cut The Rope, maka buka halaman pasang Cut The Rope yang ada di Store.


Setelah masuk, klik icon di pojok kanan atas seperti gambar berikut.



Kita akan diarahkan ke halaman unduh yang disediakan oleh Chrome Extension Downloader. Tunggu beberapa detik hingga muncul pemberitahuan di bagian bawah Google Chrome. Klik Keep untuk mulai mengunduh.


Setelah file .crx terunduh, langkah berikutnya adalah mengunduh dan memasang (install) 7-Zip. Masuk ke halaman unduh 7-Zip, klik pada tombol "Download" seperti yang dibingkai merah pada gambar berikut.


Jika langkah berikut selesai, lanjut ke langkah berikutnya. Jalankan Windows Explorer, buka folder dimana kita menyimpan unduhan Cut The Rope.crx. Klik kanan, buka dengan (open with) 7-Zip. Ekstrak semua file tersebut ke dalam satu folder. Misal kita ekstrak ke folder Cut The Rope.
Selanjutnya, buka Google Chrome. Masuk ke halaman extension, caranya tuliskan "chrome://extensions/" tanpa tanda kutip, kemudian tekan enter. Atau bisa juga dengan klik Menu - Tools - Extension.
Centang Developer mode. Klik Load unpacked extensions... Arahkan ke folder dimana kita meng-eksrak Cut The Rope.crx, klik OK.
Cek di "chrome://app" tanpa tanda kutip. Jika ikon baru muncul, maka ekstensi sudah berhasil kita pasang.

 Selamat mencoba!

Posting Komentar

0 Komentar