Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

TeamViewer, Software Pengontrol Jarak Jauh

Hari ini HDku bertemu dengan teman yang sama juga belum mengenal TeamViewer. Dia tahu tentang TeamViewer dari salah seorang temannya yang lain. Sebelumnya HDku bertanya-tanya tentang software tersebut. Sebenarnya apa sih TeamViewer itu? Dan apa kegunaannya? Setelah mengunduh dan memakainya, ternyata TeamViewer adalah software yang digunakan untuk mengontrol komputer orang lain dengan komputer kita dari jarak jauh. 



TeamViewer membutuhkan koneksi internet di setiap perangkat yang akan terhubung. Seperti label postingan ini, TeamViewer disediakan gratis untuk penggunaan pribadi. 

Penggunaannya pun mudah. Tampilan yang selalu di-refresh tidak akan membuat kita ketinggalan ketika mengontrol komputer lain, misalnya ketika ada chat, dsb. Selain itu, software ini juga memiliki user interface yang familier. Tampilannya seperti browser internet yang sering kita gunakan. 

Multi Tab
Software ini dilengkapi fasilita multi tab yang digunakan untuk kemudahan dalam mengontrol beberapa komputer secara bergantian. Kita pasti sudah paham tentang prinsip multi tab, seperti yang ada di browser internet.

Computer and Contact
Fitur ini digunakan untuk melakukan komunikasi dua arah antar pengguna komputer yang terhubung. Selain teks, file juga dapat dikirimkan melalui fitur ini.

Untuk lebih jelas tentang TeamViewer, silakan mencobanya sendiri dan kunjungi link berikut:

- Info

Posting Komentar

0 Komentar